banner 728x250
POLRI  

Kapolda Metro Jaya Serahkan DIPA TA 2026, Perkuat Komitmen Transparansi dan Integritas

Avatar photo
banner 120x600
banner 468x60

Suarademokrasi, Jakarta — Polda Metro Jaya menegaskan komitmen transparansi dan akuntabilitas pengelolaan keuangan negara melalui kegiatan Penyerahan Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) serta Penandatanganan Pakta Integritas Satuan Kerja (Satker) Tahun Anggaran 2026. Kegiatan tersebut dipimpin langsung Kapolda Metro Jaya Irjen Pol. Asep Edi Suheri dan digelar di Gedung Balai Pertemuan Metro Jaya, Jumat (2/1/2026).

Kapolda Metro Jaya Irjen Pol. Asep Edi Suheri menekankan pentingnya integritas dalam setiap tahapan pengelolaan anggaran. Melalui penandatanganan Pakta Integritas, seluruh jajaran berkomitmen tidak melakukan korupsi, kolusi, dan nepotisme (KKN), menolak gratifikasi, serta tidak meminta atau menerima suap maupun pemberian yang berkaitan dengan jabatan dan tugas.

Kapolda juga menekankan bahwa setiap personel wajib melaksanakan tugas secara jujur, objektif, transparan, dan akuntabel sesuai dengan peraturan perundang-undangan. Selain itu, seluruh jajaran diminta menjadi teladan dalam kepatuhan hukum dan disiplin, serta siap menerima sanksi sesuai ketentuan apabila melanggar komitmen Pakta Integritas yang telah ditandatangani.

Sementara itu, Karorena Polda Metro Jaya Kombes Pol. I Bagus Rai Elryanto menjelaskan bahwa DIPA Tahun Anggaran 2026 merupakan dasar pelaksanaan anggaran bagi satuan kerja di lingkungan Polda Metro Jaya. Pagu anggaran Polda Metro Jaya TA 2026 ditetapkan sekitar Rp 3,66 triliun setelah dilakukan penyesuaian kebijakan nasional, dan akan digunakan untuk mendukung pelaksanaan tugas pokok dan fungsi kepolisian secara optimal.

Melalui penyerahan DIPA dan penandatanganan Pakta Integritas ini, Polda Metro Jaya menegaskan komitmennya untuk terus meningkatkan kualitas pengelolaan anggaran secara transparan dan akuntabel guna mendukung pelayanan, perlindungan, dan penegakan hukum kepada masyarakat.  (Hms/L)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *