banner 728x250
TNI  

Kunjungan Perdana Panglima Kolinlamil Ke Satlinlamil 2, Perkuat Silaturahmi Dan Sinergi

Avatar photo
banner 120x600
banner 468x60

Suarademokrasi.co.id, Jawa Timur, Berita Kolinlamil TNI AL, 10 Oktober 2025 ——- Panglima Komando Lintas Laut Militer (Kolinlamil), Laksda TNI Rudhi Aviantara IH, S.E., M.Si., M.Tr.(Han)., CHRMP., didampingi Ketua Gabungan Jalasenastri Kolinlamil, Ny. Hesti Rudhi Aviantara, melaksanakan kunjungan kerja ke Satuan Lintas Laut Militer 2 (Satlinlamil 2), Surabaya, Jawa Timur, pada Jumat (10/10). Kunjungan ini menjadi bagian dari rangkaian orientasi Panglima Kolinlamil terhadap satuan-satuan di bawah komandonya.

Kedatangan Laksda TNI Rudhi Aviantara disambut hangat oleh Komandan Satlinlamil 2, Kolonel Laut (P) Akhmad Alif Saifuddin Z, M.Tr. Hanla., bersama Ketua Cabang 3 Gabungan Jalasenastri Kolinlamil, Ny. Yana Akhmad Alif. Kunjungan tersebut menjadi momen penting karena merupakan lawatan perdana Laksda TNI Rudhi Aviantara ke Satlinlamil 2 sejak menjabat sebagai Panglima Kolinlamil. Dalam sambutannya di hadapan seluruh prajurit, beliau menyampaikan apresiasi atas dedikasi dan profesionalisme yang ditunjukkan oleh jajaran Satlinlamil 2 dalam mendukung tugas-tugas Kolinlamil.

“Saya hadir di sini tidak hanya sebagai Panglima, tetapi juga sebagai rekan seperjuangan yang ingin mengenal lebih dekat prajurit-prajurit tangguh Satlinlamil 2. Mari kita jaga semangat juang, disiplin, dan loyalitas sebagai kekuatan utama kita dalam menghadapi tantangan ke depan,” ujar Laksda TNI Rudhi Aviantara dalam arahannya.

Lebih lanjut, Panglima Kolinlamil menekankan pentingnya sinergi, pembinaan personel, serta kesiapan unsur-unsur kapal dalam mendukung mobilitas dan strategi pertahanan laut nasional. Ia juga berpesan agar prajurit tetap menjaga kehormatan TNI Angkatan Laut dalam setiap tugas.

Sementara itu, Ketua Gabungan Jalasenastri Kolinlamil, Ny. Hesti Rudhi Aviantara, turut melakukan tatap muka dan pembinaan kepada para anggota Cabang 3 Gabungan Jalasenastri Kolinlamil. Ia menekankan pentingnya peran aktif istri prajurit dalam mendukung moral dan kesejahteraan keluarga besar TNI AL.

Kegiatan dilanjutkan dengan peninjauan fasilitas pangkalan dan dialog langsung Panglima Kolinlamil dengan para prajurit.

“Melalui kunjungan ini, saya berharap dapat lebih memahami dinamika dan kebutuhan operasional Satlinlamil 2, sekaligus mempererat tali silaturahmi antara pimpinan dan prajurit,” pungkas Laksda TNI Rudhi Aviantara.

Kunjungan kerja ini tidak hanya mempertegas komitmen Panglima Kolinlamil dalam membangun soliditas internal, tetapi juga menjadi langkah strategis dalam memperkuat profesionalisme prajurit guna menjawab tantangan tugas ke depan. (Dispen Kolinlamil/L)

#tni_prima

#kasal

#tni_angkatan_laut

#jalesvevajayamahe

#indonesiannavy

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *